news
teknologi
tipsdantrik
Fungsional dan Kegunaan Lens Hood Untuk Lensa Kamera
Hai temen temen, apakabar kalian disana ? kembali lagi bersama GAPTECH-NO disini, pernah denger kata Lens Hood gak temen temen ? buat temen temen yang sudah cukup lama menekuni Fotografi tentunya Lens Hood tidak asing lagi bagi temen temen, Yappss .. pada pembahasan kali ini Gapteh No akan sedikit mengulas tentang Lens Hood ini beserta kegunaannya.
Lens Hood Sendiri memiliki artian “ Tudung Lensa ” . Sesuai nama tentu sudah dapat menyimpulkan bukan bahwa kegunaan Lens Hood ini untuk apa. Apakah untuk menutupi dan bahkan melindungi Lensa ? betul sekali temen temen, Lens Hood memang memiliki kegunaan untuk melindungi menutupi dan melindungi Lensa.
Lens Hood sebenarnya memiliki dua Fungsi utama temen temen.
Pertama, Lens Hood digunakan sebagai pelindung lensa saat memotret pada kondisi pencahayaan yang tinggi, sehingga dapat menghindari timbulnya efek Flare yang muncul pada gambar. Efek Flare itu sendiri memiliki artian sebuah bayangan cahaya yang masuk secara berlebihan pada gambar, berikut dibawah ini contoh dari gambar yang terkena efek flare.
Kedua, menghindari ketidaksengajaan kita menyentuh kaca lensa, hal ini memang cukup sepele dan banyak sekali yang meremehkannya, padahal saat tangan kita menyentuh kaca lensa terutama saat tangan basah atau berminyak habis memegang makanan dan lain sebagainya, ini akan berpengaruh pada hasil foto yang dihasilkan temen temen, gambar akan menjadi tampak buram akibat bekas tangan kita setelah tidak sengaja menyentuh kaca lensa.
Namun tidak hanya itu Lens Hood juga berfungsi untuk melindungi lensa dari bentuk benturan dan goresan yang dapat terjadi selama proses pemotretan temen temen, jadi Lens Hood juga cukup efektif digunakan pada lensa temen temen, melihat dari banyak fungsi dan kegunaan tentunya membuat Lens Hood sangat disarankan bagi pecinta fotografi maupun videografi untuk memilikinya.
Sekarang sudah banyak sekali variasi variasi dari Lens Hood itu sendiri, bukan karena estetika agar terlihat lebih cantik maupun elegan, namun untuk menyesuai Lensa yang nantinya akan diapakai, misal pada lensa Wide, Lens Hood pada lensa wide memang tidak terlalu panjang, hal ini dibuat bukan karena kekurangan bahan ataupun menekan biaya produksi ataupun menarik tampilan, melainkan agar saat proses pemotretan kop dari Lens Hood tidak tertangkap oleh lensa, melihat dari focal lenght pada lensa wide yang lebar, tentunya dapat menjangkau kop Lens Hood apabila terlalu panjang.
Gimana temen temen, sudah paham bukan ? memilih Lens Hood tidak sembarang pilih, temen temen harus melihat lensa apa yang temen temen gunakan, untuk meminimalisir hal hal yang tidak dinginkan, melihat dari beberapa fungsi dan kegunaan, tentu membuat Lens Hod sangatlah dibutuhkan, sekian pembahasan mengenai Fungsional dan Kegunaan Lens Hood untuk Lensa kamera, Semoga bermanfaat buat temen temen semua dan jangan lupa dishare agar temen dari temen temen juga pada pinter.
No comments